Dari Pemain Buangan Man United hingga Sukses di Inter Milan, Romelu Lukaku Ungkap Peran Orang Tua

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 12 Oktober 2020 | 14:45 WIB
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Getafe pada laga babak 16 besar Liga Europa. (TWITTER.COM/INTER_EN)

Bagi Lukaku, Roger merupakan ayah hebat yang senantiasa mengajarkan kedisiplinan dan mentalitas sebagai seorang pesepak bola.

"Setiap hari dia (ayah Lukaku) mengajari saya tentang disiplin (dan) mentalitas yang benar di lapangan latihan dan dalam kehidupan," kata Lukaku, seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Dia mengajari saya tentang menghormati semua orang yang Anda lihat, menyapa, menatap mata orang. Itu hal yang sangat sederhana, tetapi membantu saya setiap hari," tutur Lukaku melanjutkan.

Lukaku juga menyebutkan momen saat ayahnya mencetak gol ke gawang tim favoritnya saat itu, Anderlecht.

"Dia (ayah Lukaku) punya video golnya dan ada video saat melawan Anderlecht yang menempel di kepala saya karena dia mencetak gol ke gawang tim favorit saya di Belgia," ucap Lukaku.

Baca Juga: Man United dan Real Madrid Gigit Jari, 2 Pemain Buangan Mereka Gemilang di Inter Milan

TWITTER.COM/INTER_EN
Romelu Lukaku merayakan gol lewat titik putih dalam laga AS Roma vs Inter Milan, Liga Italia 2019-2020 pekan ke-34.

"Saya sangat ingin bermain untuk mereka (Anderlecht) dan itu adalah salah satu impian saya yang menjadi kenyataan," imbuh Lukaku.

Selain ayah, Lukaku juga menyampaikan bahwa ibunya memiliki peran yang sangat besar.

Ibunya sering berkorban untuk tidak makan malam hanya agar putra-putranya makan demi kesehatan mereka.