Susul Cristiano Ronaldo, Rekrutan Anyar Juventus Positif COVID-19

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 15 Oktober 2020 | 00:12 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/GOAL)

BOLASPORT.COM - Juventus kembali mendapat kabar buruk. Gelandang barunya, Weston McKennie, dinyatakan positif COVID-19 setelah Cristiano Ronaldo telah terjangkit virus serupa.

Juventus mengumumkan bahwa Weston McKennie mengidap COVID-19 atau virus corona setelah menjalani pemeriksaan pada Rabu (14/10/2020).

TWITTER @JUVENTUSFCEN
Weston McKennie, resmi menjadi pemain Juventus.

Kondisi tersebut membuat Juventus akan memberlakukan aturan pembatasan sosial dengan pihak luar kepada para pemainnya yang dinyatakan negatif COVID-19.

"Juventus mengumumkan bahwa dalam pemeriksaan medis, Pemain kami Weston McKennie positif terjangkit COVID-19," tulis pernyataan resmi klub seperti dilansir BolaSport.com dari Juventus.com.

"Mengikuti protokol dan regulasi, seluruh tim akan memasuki isolasi fidusia malam ini."

Baca Juga: Bersama Cristiano Ronaldo, Arsene Wenger Yakin Arsenal Cetak 200 Gol dalam 1 Musim

"Prosedur ini membuat semua pemain yang negatif bisa berlatih seperti biasa, namun mereka tidak boleh membuat kontak dengan orang di luar grup," lanjut pernyataan tersebut.

Pemain berusia 22 tahun itu akan menjalani isolasi mandiri selama 10 hari kedepan sesuai dengan peraturan baru yang diberlakukan oleh pemerintah Italia.

Hal ini tentu sangat merugikan McKennie yang musim perdananya di Juventus berjalan cukup lancar.