Libur 2 Hari, Bek Persib Pilih Ngopi Santai Bareng Senior di Mess  

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 18 Oktober 2020 | 13:45 WIB
Mario Jardel, pemain muda Persib Bandung yang sudah dipromosikan ke tim utama. (MEDIA OFFICER PERSIB)

BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung, Mario Jardel, mempunyai cari unik untuk menikmati jeda waktu libur yang singkat.

Sebelumnya, sang juru racik Robert Rene Alberts memutuskan untuk mengistirahatkan timnya selama dua hari, yakni Sabtu dan Minggu, 17-18 Oktober 2020.

Keputusan itu diambil oleh pelatih asal Belanda tersebut menyusul ketidakpastian kompetisi Liga 1 2020.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Selalu Buat Pusing Kitman Persija Jakarta

Meski diliburkan, Mario Jardel dan kawan-kawan dihimbau untuk terus menjaga kebugaran tubuhnya.

Hal ini demi menjaga kondisi yang telah terbentuk semenjak rutin berlatih selama hampir dua bulan lamanya.

Namun tidak menutup kemungkinan para pemain dibebaskan melakukan berbagai aktivitas jika sudah menyesaikan pekerjaan rumahnya sebagai atlit.

Para pemain, termasuk Mario Jardel, disarankan untuk mencari hiburan demi mengembalikan mental yang jatuh akibat penundaan Liga 1.

Pemain yang sebentar lagi menginjak usia 20 tahun itu memilih mengahabiskan waktu luangnya di mess Persib.

Di sana, Jardel kerap minum kopi sembari bercengkrama bersama senior-seniornya.