Nasib Liga 1 Masih Gantung, Bek Bali United Bosen Hanya Jalani Latihan

By Wila Wildayanti - Jumat, 23 Oktober 2020 | 00:15 WIB
Bek Bali United, Gunawan Dwi Cahyo,

 

BOLASPORT.COM - Bek Bali United, Gunawan Dwi Cahyo, mengatakan bahwa ia mulai bosan hanya menjalani latihan tanpa adanya pertandingan resmi.

Hal ini karena nasib Liga 1 2020 masih juga belum jelas kapan dipastikan bergulir, tetapi Bali United masih terus menjalani latihan.

Bali United menjadi salah satu klub Liga 1 2020 yang tetap menggelar latihan meski kepastian kompetisi bisa bergulir hingga Januari 2021.

Meski begitu, Pelatih Bali United, Setefano Cugurra tetap memberikan waktu libur untuk para pemainnya agar tidak terlalu bosan.

Baca Juga: Filosofi Permainan Persib Bandung Musim Ini Meniru Liverpool

Dalam masa libur yang diberikan pemain belakang Bali United itu pun mengaku lebih memilih memanfaatkan waktu libur di sesi latihan untuk liburan bersama keluarga.

Tepat yang menjadi kunjungan Gunawan Dwi Cahyo bersama keluarga yakni ke Bedugul.

"Bedugul salah satu tempat yang bersih dan bagus untuk dikunjungi saat di Bali. Kepastian kompetisi berlanjut atau tidak belum pasti, untuk itu saya mengajak keluarga ke Bedugul," kata Gunawan Dwi Cahyo sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Bali United.

"Kebetulan mereka datang ke Bali, jadi saya ajak mereka menikmati tempat wisata di Bali. Situasi jalanan juga sepi, jadi lebih nyaman untuk dinikmati di sini (Bali)," ucapnya.

Meski begitu, tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut tetap menjalani latihan seperti biasa setelah memberi libur para pemain.

Baca Juga: PSSI Minta Mohon ke Polri agar Liga 1 dan Liga 2 Bisa Bergulir

Latihan terus dilaksanakan tetapi kepastian lanjutan Liga 1 tak kunjung didapatkan.

Tentu saja dengan menjalani latihan tanpa adanya pertandingan resmi membuat para pemain merasa ada yang kurang, bahkan Gunawan mengaku bahwa ia sudah cukup bosan.

Oleh karena itu ia pun berharap agar segera ada kepastian dan jadwal resmi soal Liga 1 agar dirinya dan para pemain bisa semangat menjalani latihan.

"Jujur, bosan juga jika menjalani latihan tanpa adanya pertandingan resmi. Tim sudah jalani waktu latihan lebih awal dari tim lainnya. Tapi keputusan Liga 1 berlanjut belum pasti," tutur Gunawan.

Baca Juga: PSS Sleman Usul Liga 1 Digelar Setelah Piala Dunia U-20 2021

"Semoga ada jadwal resmi agar tim juga mengetahui jadwal pasti dan persiapan tim bisa dipersiapkan dengan baik untuk menyambut kompetisi," ucapnya.

Para pemain Bali United hingga Kamis (22/10/2020) juga masih menjalani latihan dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat.