David Maulana Tak Gentar Banyak Pemain Keturunan di Timnas U-19 Indonesia

By Wila Wildayanti - Rabu, 28 Oktober 2020 | 13:00 WIB
Kapten Timnas U-19 Indonesia, David Maulana, saat menjalani latihan dalam pemusatan latihan (TC) di Kroasia. (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Kapten timnas U-19 Indonesia, David Maulana, menilai ia dan rekan-rekannya akan lebih semangat dengan adanya pemain keturunan.

David Maulana tak gentar apabila ada banyak pemain keturunan yang mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia.

Menurutnya dengan adanya pemain keturunan tingkat persaingan di timnas U-19 Indonesia akan semakin bagus dan perkembangan pemain lebih baik.

Gelandang Barito Putera itu menilai dampak positif dari adanya pemain keturunan tentu membuat ia dan kawan-kawannya bakal lebih semangat.

Baca Juga: Ketika Khabib Nurmagomedov Disebut Petarung yang Membosankan

Oleh karena itu, bukannya gentar menghadapi persaingan tetapi para pemain akan bekerja keras untuk bisa mendapat kepercayaan dari pelatih, Shin Tae-yong.

"Kalau gentar (adanya pemain keturunan), tidak karena itu bagus. Yang ada semakin membuat saya dan temen-temen semangat," kata David Maulana di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa (27/10/2020).

Pemain berusia 18 tahun itu bahkan mengatakan bahwa skuad timnas U-19 Indonesia saat ini tentu tak akan diam saja.

Sebab mereka akan berjuang menjaga posisinya saat ini meski ada atau tidak adanya pemain keturunan karena mereka tak akan pernah mau kalah.