Perasaan Supriadi Usai TC di Kroasia Lihat Liga 1 Belum Jelas

By Abdul Rohman - Kamis, 29 Oktober 2020 | 08:40 WIB
Aksi Mochammad Supriadi dalam kemenangan 2-1 timnas U-19 Indonesia atas Qatar di Kroasia, Kamis (17/9/2020). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Seharusnya seusai kembali dari pemusatan latihan (TC) di Kroasia, pemain timnas U-19 Indonesia kembali memperkuat klub masing-masing untuk berlaga di kompetisi Liga 1, termasuk Mochammad Supriadi.

Akan tetapi, kondisi kompetisi Liga 1 yang belum jelas membuat Mochammad Supriadi dkk. harus berlatih secara mandiri demi menjaga kebugaran fisik tetap prima.

Mochammad Supriadi pun tidak ingin berlarut-larut dalam merasakan kesedihan karena belum ada titik terang soal kelanjutan kompetisi Liga 1.

Supriadi dan pemain timnas U-19 Indonesia berada di Kroasia sejak 30 Agustus 2020.

Baca Juga: Arti Pelukan Lionel Messi dan Ronald Koeman Usai Barcelona Gilas Juventus

Selama di Kroasia, skuad Garuda Muda mendapatkan banyak pengamalan yang berharga.

Supriadi mengatakan seusai kembali dari TC, ia sebetulnya sangat ingin merasakan atmosfer pertandingan di Liga 1.

Timnas U-19 Indonesia sendiri tiba di Jakarta pada Selasa (27/10/2020).

Baca Juga: Gabung Persib, Pemain Timnas U-19 Indonesia Hidupkan Nomor Punggung yang Mati Suri