Persiraja Heran dengan Uang Subsidi dari PT LIB Dibayar Februari

By Abdul Rohman - Rabu, 4 November 2020 | 20:00 WIB
Skuat Persiraja Banda Aceh sedang menjalani latihan (PERSIRAJA BANDA ACEH)

BOLASPORT.COM - Keputusan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan subsidi sebesar 25 persen selama kompetisi Liga 1 terhenti mengundang perhatian dari Persiraja Banda Aceh.

Subsidi sebesar 25 persen dari nilai 800 juta akan diterima peserta Liga 1 mulai Oktober 2020 sampai 2021.

Akan tetapi, subsidi tersebut baru akan diberikan PT LIB kepada klub pada saat kompetisi berlangsung pada Februari 2021.

Keputusan di atas tertuang dalam surat yang dikeluarkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan nomor 394/LIB-KOM/XI/2020, tentang status kompetisi Liga 1 tahun 2020.

Baca Juga: Puncaki Klasemen, Joan Mir Harap Para Rivalnya Lebih Tertekan

Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani merasa heran dengan keputusan tersebut.

"Itu juga aneh keputusan, diputuskan 25 persen tapi dibayarnya (bulan) Februari," kata Rahmat Djailani.

"Berarti klub disuruh bayar dulu dong sekarang, kalau ternyata Februari tidak jalan gimana," tegas Rahmat Djailani.

Baca Juga: Usai Cetak Gol ke-100, Sergio Ramos Diyakini akan Bertahan di Real Madrid