Liga 1 Dimulai 2021, Bhayangkara FC Tunggu SK Baru PSSI Terkait Gaji Pemain

By Wila Wildayanti - Jumat, 6 November 2020 | 11:00 WIB
Logo Bhayangkara FC. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ditundanya Liga 1 sampai Februari 2021 pun membuat Bhayangkara FC harus tetap menggaji para pemainnya di masa tunggu seperti sekarang.

Jika klub-klub Liga 1 lainnya memutuskan tetap mengikuti aturan PSSI sebelumnya, Bhayangkara FC masih menunggu surat keputusan dari federasi.

Keputusan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tersebut tentu membuat para pemain Bhayangkara FC dan klub lain mengenyam libur selama tiga bulan.

Tetapi walaupun libur, PSSI menyatakan klub masih memiliki kewajiban tetap membayar gaji para pemainnya.

Baca Juga: Gara-gara Ini, Barcelona Pilih Mundur dari Pengejaran David Alaba

Tentu saja hal itu membuat klub kelimpungan karena dalam masa tunggu pemasukan untuk tim tidak ada, tetapi mereka masih harus mengaji pemainnya.

COO Bhayangakara FC, Sumardji mengatakan bahwa terkait gaji tersebut pihaknya tak ingin buru-buru.

Bhayangkara FC masih menunggu Surat keputusan baru dari PSSI karena itu dinilai lebih baik.

"Kalau masalah gaji ini kami masih menunggu surat keputusan dari PSSI bagaimana masalah pembayaran gaji dan kontrak," kata Sumardji kepada awak media.