Lelah dengan Janji Manis PSSI, Madura United Inginkan Liga 1 2020 Dihentikan

By Arif Setiawan - Minggu, 8 November 2020 | 22:15 WIB
Logo Madura United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu, Zia Ulhaq berharap Liga 1 2020 dihentikan dan fokus ke musim baru 2021.

Pernyataan Zia tersebut bukannya tanpa alasan.

Menurutnya daripada tidak ada kepastian terkait lanjutan Liga 1 2020 lebih baik dihentikan saja.

"Opsinya jangan di tengah, stop atau lanjut jangan di tengah atau ditunda," kata Zia, dilansir BolaSport.com dari Tribun Madura.

"Menurut apa yang saya ketahui, apa yang di tengah itu hanya pecundang," ujarnya.

 Baca Juga: Pemain Baru Timnas U-19 Indonesia Diharapkan Bisa Mengejar Kondisi David Maulana dkk

Jika harus di suruh memilih, Zia meminta agar PSSI mengentikan saja kompetisi Liga 1 2020.

Kemudian, waktu yang ada bisa digunakan untuk menyusun rencana buat musim baru Liga 1 2021.

Selain itu Zia juga sudah tidak memiliki kesabaran lagi jika harus kembali menerima kenyataan bahwa kompetisi harus ditunda.

Seperti yang diketahui, PSSI telah menetapkan bahwa kemungkinan Liga 1 dan 2 2020 akan dimulai Februari mendatang.

Baca Juga: Keinginan Pemain Persija Tony Sucipto Terpenuhi seusai Ikuti Lisensi Kepelatihan

Namun lagi-lagi semua masih belum benar-benar pasti.

Hingga detik ini tidak ada tanda-tanda keluarnya izin dari Polri yang merupakan satu-satunya hambatan dalam memulai kompetisi.

"Harapan besar Madura United ya distop," ucap Zia.

"Jangan kemudian nanti masih harus begini ditunda lagi dan sebagainya.

"Nanti Februari akan muncul alasan lagi, misal masih pandemi, karena semua serba tidak tahu," tuturnya.

SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Direktur PT PBMB yang membawahi Madura United, Zia Ul Haq.

Baca Juga: Tak Ingin Sia-siakan Persiapan 3 Bulan, Pelatih Persib Siapkan Program Latihan Khusus

Sementara itu, hal serupa juga diutarakan oleh Persebaya.

Dikatakan Candra Wahyudi selaku Manajer Persebaya, pihaknya menginginkan Liga 1 2020 dihentikan.

"Sudahi saja," kata Candra.

"Daripada tidak pasti seperti sekarang, mari kita himpun energi untuk menyiapkan kompetisi musim depan yang lebih rapi dan lebih baik lagi," tuturnya.