Satu-satunya Hambatan Timnas U-19 Indonesia Dalam TC Virtual

By Alif Mardiansyah - Rabu, 11 November 2020 | 14:45 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia saat sedang menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia. (Media PSSI)

BOLASPORT.COM - Satu-satunya hambatan yang dialami timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong dalam masa Training Camp (TC) virtualnya.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong kini tengah mengadakan TC virtual dalam menempa para pemain timnas U-19 Indonesia.

Langkah ini diambil Shin Tae-yong sembari menunggu rencana pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia berikutnya.

Dalam TC virtual timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong telah memanggil total 37 pemain muda.

Awalnya, Shin Tae-yong hanya memanggil 33 pilar Garuda muda untuk jalani TC virtual yang akan dijalaninya sejak 5 November 2020 hingga 15 November 2020.

Namun, mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut menambah empat amunisi baru lagi pada 8 November 2020.

Baca Juga: Mantan Pilar Persib Ini Jadi Panutan Salah Satu Pemain Persija Muda

Keempat pemain tersebut yakni Hamsa Lestaluhu, Pualama Bahari, Arya Gerryan, serta Serdy Ephy Fano.

Jika dihitung-hitung dari mulainya pemusatan latihan virtual, empat pilar tambahan timnas U-19 Indonesia itu baru ikut mulai latihan hari ketiga.