Pemain Buangan Real Madrid Jadi Murid Kesayangan Zlatan Ibrahimovic di AC Milan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 11 November 2020 | 15:30 WIB
Penyerang buangan Real Madrid, Brahim Diaz, menjadi murid kesayangan Zlatan Ibrahimovic di AC Milan saat ini. (TWITTER.COM/INTCHAMPIONSCUP)

BOLASPORT.COM - Gelandang serang buangan Real Madrid, Brahim Diaz, menjadi murid kesayangan Zlatan Ibrahimovic di AC Milan saat ini.

AC Milan mendatangkan Brahim Diaz pada bursa transfer musim panas kemarin dengan status pinjaman.

Diaz bergabung dengan AC Milan selama satu musim ke depan dari Real Madrid.

Sempat meredup kariernya bersama Real Madrid dan Manchester City, Diaz sukses kembali bersinar saat di AC Milan.

Musim ini, Diaz sudah sering menjadi pilihan pelatih Stefano Pioli untuk mengisi starting line-up AC Milan.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Jadi Sosok di Balik Bersinarnya Buangan Real Madrid di AC Milan

Tak hanya itu, pemain serang asal Spanyol itu juga mampu mencetak 3 gol dan 1 assist dari 10 laga awal musim ini di berbagai ajang.

Padahal sebelumnya, Diaz sempat kesulitan untuk menembus tim utama Real Madrid dan Manchester City.

Rupanya, gemilangnya Diaz bersama AC Milan musim ini tak lepas dari satu sosok sentral, yakni Zlatan Ibrahimovic.

Ibrahimovic memang dikenal sebagai nyawa AC Milan pada dua musim terakhir.

Bahkan, penyerang 39 tahun itu baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Serie A edisi Oktober.

Baca Juga: Satu Alasan Utama Gelandang Real Madrid Bergabung ke AC Milan

TWITTER.COM/AC_MILANFR
Penyerang AC Milan, Brahim Diaz, merayakan gol ke gawang Sparta Praha di Liga Europa.

Diaz mengaku bahwa dirinya memiliki hubungan yang sangat baik dengan Ibrahimovic, baik di dalam maupun di luar lapangan.

Gelandang 21 tahun itu juga menyebut bahwa dirinya seringkali diberi nasihat oleh Ibrahimovic.

"Sekarang saya menunjukkan sepak bola saya, menunjukkan apa yang bisa saya berikan kepada tim, dan itu jauh lebih mudah," tutur Diaz kepada Movistar Plus.

"Anda selalu menikmati bermain. Saya telah menjalin hubungan yang baik dengan Ibra, dia memberi saya banyak nasihat. Dia dan saya memiliki hubungan yang baik, di dalam maupun di luar lapangan," ucap Diaz melanjutkan.

Musim ini, Ibrahimovic bermain apik bersama dengan Rossoneri di semua kompetisi.

Baca Juga: Sandro Tonali-Brahim Diaz Cuma Main 6 Menit, Pelatih AC Milan Sebut Situasi Aman

Di Liga Italia saja, penyerang asal Swedia itu mampu mencetak 8 gol dan 1 assist dari 5 laga.

Sementara di Liga Europa, Ibrahimovic mencetak 1 gol dan 1 assist dari 4 laga.