Pemain Kroasia Diganti di Tengah Laga karena Positif COVID-19

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 12 November 2020 | 10:00 WIB
Domagoj Vida (kanan) dan Luka Modric. (TWITTER)

BOLASPORT.COM - Kejadian luar biasa muncul dalam laga uji coba antara Turki melawan Kroasia pada Rabu (11/11/2020) di Istanbul.

Bek Domagoj Vida ditarik keluar pada pergantian babak uji coba antara Turki kontra Kroasia itu.

Secara resmi, Domagoj Vida dinyatakan ditarik keluar karena alasan teknis di mana pelatih Kroasia, Zlatko Dalic, memang ingin mengganti sang bek saat timnya sedang tertinggal 1-2.

Akan tetapi, ternyata ada alasan lain yaitu Vida positif terinfeksi COVID-19!

Vida sempat dites negatif pada hari Senin (9/11/2020), tetapi mendapatkan hasil berbeda dalam tes di pagi hari sebelum pertandingan.

Baca Juga: Sembuh dari COVID-19, Ronaldo Jadi Monster Setiap 41 Menit Sekali

Hasil itu pertama kali keluar di babak pertama pertandingan.

Staf medis timnas Kroasia langsung menginformasikan hal tersebut di tengah pertandingan dan Vida sebagai suspek ditarik keluar untuk menjalani isolasi.

Federasi Sepak Bola Kroasia bersikeras mereka telah menjalankan protokol kesehatan dari UEFA.

"Saat tim medis menginformasikan ada suspek COVID-19 di dalam tim yang sedang bermain, pelatih Zlatko Dalic sudah membuat keputusan mengeluarkan Vida."