Momen Debut Diego Maradona di Timnas U-20 Argentina - Kalahkan Indonesia, Timnya Cetak 4 Gol dalam 15 Menit

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 26 November 2020 | 07:15 WIB
Legenda timnas Argentina, Diego Maradona, meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020). (AFA)

BOLASPORT.COM - Legenda sepak bola dunia, Diego Maradona, mengawali debut bersama timnas U-20 Argentina dalam Piala Dunia Remaja 1979 melawan Indonesia.

Rentetan kabar duka di kalangan pesepak bola menjadi hal yang cukup sering didengar pada pengujung 2020.

Beberapa waktu lalu, publik sepak bola Indonesia baru saja kehilangan legenda timnas Indonesia, Ricky Yacobi, yang meninggal dunia saat tengah bermain sepak bola di Jakarta.

Kini, giliran pecinta sepak bola dunia yang harus kehilangan salah satu putra terbaik yang menjadi ikon sejarah sepak bola.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Champions - Bayern Muenchen Lolos 16 Besar dengan 10 Pemain, Liverpool Tunda Pesta

Legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona, dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (25/11/2020) malam WIB.

Media asal Argentina, Clarin, mengabarkan bahwa Diego Maradona meninggal dunia akibat serangan jantung seusai menjalani operasi otak pada 3 November lalu.

Mantan pelatih timnas Argentina itu menghembuskan nafas terakhirnya dalam usia 60 tahun.

Sebagai seorang legenda, Maradona tentu telah melalui banyak pertandingan fenomenal.

Baca Juga: Diego Maradona Meninggal Dunia, Napoli Tidak Punya Kata-kata