Pelatih Persiba Balikpapan Akui Diego Maradona Permudah Karirnya di Indonesia

By Arif Setiawan - Kamis, 26 November 2020 | 21:30 WIB
Cuitan duka Napoli atas berpulangnya Diego Maradona. (TWITTER)

Selama di Indonesia pria yang berusia 48 tahun tersebut merasa sangat diterima.

Baca Juga: Dirumorkan Rebut Bojan Hodak, Ini Klarifikasi Klub Malaysia

Menurut Alfredo semuanya tak terlepas dari peran Diego Maradona.

Alfredo menjelaskan bahwa besarnya nama Maradona di sepak bola membuat pemain asal Argentina selalu mendapatkan tempat di negara-negara lainnya.

"Dari sepak bola Argentina dan Maradona, kami para pemain dan pelatih dapat terkenal di dunia," kata Alfredo, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Karena itu, seorang pemain Argentina bisa kerja di mana-mana dengan sepak bola."

"Argentina dan Maradona sangat terkenal di dunia sepak bola," ujarnya.

Baca Juga: Komentar Eks Pemain Liga 1 Setelah Resmi Dipinang Klub Australia

Lebih lanjut, berkat jasanya, Alfredo kini tak hanya menyebut Maradona sebagai pemain bola hebat namun sudah menjadi manusia hebat.

Maka dari itu, Alfredo percaya kepergian Maradona telah membuat dunia bersedih.