Anthony Martial Tak Layak Jadi Penyerang Tengah Manchester United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 26 November 2020 | 23:29 WIB
Selebrasi penyerang asal Prancis, Anthony Martial, setelah mencetak gol untuk Manchester United. (TWITTER.COM/STATMANDAVE)

Baca Juga: Bentuk Penghormatan untuk Maradona, Napoli Siap Ubah Nama Stadion

Posisi penyerang tengah diisi oleh Edinson Cavani sementara sayap kanan ditempati oleh Marcus Rashford.

Meski tidak mencetak gol, Martial tampak menikmati permainan dan mampu merepotkan barisan pertahanan Istanbul Basaksehir.

Berkaca dari penampilan itu, legenda sekaligus eks gelandang tim Setan Merah, Paul Scholes, menyebut jika Martial tak layak menjadi penyerang tengah.

Paul Scholes menilai penyerang 24 tahun itu memang jadi ancaman di dekat kotak penalti lawan, tapi Martial tidak meyakinkan untuk memimpin lini depan Man United.

Baca Juga: Rodrygo Lemah di Lokal, tetapi Garang di Liga Champions

"Kekuatan Martial...kami telah membicarakan tentang dia sebagai penyerang tengah, tetapi dia bukan penyerang tengah yang layak," kata Scholes dikutip BolaSport.com dari BT Sport.

"Saya tidak berpikir dia memiliki pergerakan sebagai penyerang tengah, dia kerap membelakangi gawang dan itu tidak bagus."

TWITTER.COM/SQUAWKA
Gelandang legendaris Manchester United, Paul Scholes.

"Namun, ketika dia mendapatkan bola dan dia menghadapi seseorang, itu posisinya berbeda."