Hasil Liga Europa - Napoli yang Sedang Berduka karena Kepergian Diego Maradona Libas Calon Klub Brylian Aldama asal Kroasia

By Bagas Reza Murti - Jumat, 27 November 2020 | 05:18 WIB
Napoli Vs HNK Rijeka di Stadion San Paulo dalam laga keempat Liga Europa grup F, Kamis (26/11/2020) atau dini hari WIB. (EUROSPORT)

BOLASPORT.COM - Napoli mengalahkan HNK Rijeka 2-0 di Stadion San Paulo dalam laga keempat Liga Europa grup F, Kamis (26/11/2020) atau dini hari WIB.

Napoli menjamu wakil Kroasia, HNK Rijeka di Stadion San Paulo pada Kamis (26/11/2020).

Sebelum laga, Stadion San Paulo berwarna merah simbol berduka karena meninggalnya Diego Maradona.

Perlu diketahui, San Paulo akan segera diganti namanya menjadi Stadion Diego Maradona untuk mengenang sang pemain.

Para fans juga berkumpul di luar stadion untuk memberikan penghormatan kepada Diego Maradona.

Baca Juga: Hasil Liga Europa - Lepaskan 25 Tembakan Berbading Nol, Spurs Lumat Ludogorets

Sementara seluruh para pemain Napoli mengenakan nomor punggung 10 saat melakukan pemanasan sebelum laga.

Jasad Maradona memang tidak disemayamkan di Naples, akan tetapi Napoli telah dianggap sebagai klub yang membesarkan nama Diego Maradona.

Lorenzo Insigne dan kit man Tommaso Starace jua memberikan penghormatan kepada El Pipo de Oro berupa bunga di sekitar Curva B.

Laga pun dibuka dengan beberapa peluang Napoli yakni umpan silang Giovannii di Lorenzo serta tendangan keras Diego Demme yang masih melebar.