Pengakuan Bos Repsol Honda, Tak Tahu Kapan Marc Marquez Balapan Lagi

By Agung Kurniawan - Sabtu, 28 November 2020 | 18:10 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, berharap bisa sesegera mungkin kembali berlomba setelah absen panjang karena cedera patah tulang humerus kanan. (HONDA RACING CORPORATION)

"Saya tidak bisa memberitahu Anda sesuatu saya tidak tahu, saya bukan dokter dan saya tidak punya bola kristal," kata Alberto Puig, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Apa yang kami jelaskan adalah berdasarkan program yang sudah kami putuskan bersama tentu dengan para dokter dan kami harap itu berjalan baik," ujar Puig.

Dalam kesempatan yang sama, Alberto Puig juga mengakui proses penyembuhan cedera Marc Marquez berjalan lebih lambat dari yang diperkirakan sebelumnya.

"Ini jelas merupakan proses yang lebih lambat dari yang kami harapkan dan kami inginkan, tetapi itulah kenyataannya," tutur Alberto Puig menambahkan.

"Tidak semua berjalan sesuai rencana dan tidak semua cedera bisa sembuh seperti apa yang Anda inginkan, kami selalu berharap Marc Marquez akan kembali," ucapnya menjelaskan.

Baca Juga: Johann Zarco: Kepergian Andrea Dovizioso adalah Kekalahan Besar Ducati