Tak Ada Kata Libur untuk Persipura Jayapura

By Arif Setiawan - Kamis, 10 Desember 2020 | 18:45 WIB
Pemain Persija Jakarta saat berebut bola dengan pemain Persipura pada pertandingan liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (28/11/2019). Pada laga tersebut Persija unggul 1-0 dari Persipura yang dicetak oleh Joan Tomas pada menit 75. (TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA)

BOLASPORT.COM - Sejak kompetisi Liga 1 2020 kembali diputuskan ditunda, Persipura Jayapura tak menghentikan program latihannya.

Pada November lalu PSSI memutuskan untuk menunda Liga 1 2020.

Hal ini dilakukan usai izin dari Polri tak diberikan.

Kepolisian beralasan tak mengeluarkan izin karena kasus Covid-19 di Indonesia masih cukup tinggi.

Tak menyerah, PSSI tetap berniat melanjutkan kompetisi.

Baca Juga: Jawaban Pihak Kepolisian soal Izin Kompetisi Liga 1 dan Liga 2

Dijadwalkan itu terjadi pada Februari tahun depan.

Dengan waktu yang masih cukup lama tim-tim di Indonesia pun sebagian besar mulai meliburkan latihannya.

Namun hal berbeda dilakukan Persipura.