Cara Jon Jones Akhiri Debat soal GOAT dengan Khabib Nurmagomedov

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 11 Desember 2020 | 13:30 WIB
Mantan juara kelas berat-ringan UFC, Jon Jones. (twitter.com/LGS_MMA)

BOLASPORT.COM - Petarung jawara UFC, Jon Jones, ingin mengakhiri debat soal sebutan sosok terbaik sepanjang masa atau the greatest of all time (GOAT).

Jon Jones kerap direken sebagai salah satu petarung UFC terbaik sepanjang sejarah.

Dominasi Jon Jones selama satu dekade di kelas berat-ringan menjadi legasinya di UFC di mana dia bolak-balik menjadi juara dan tak pernah kalah.

Namun begitu, status Jones sebagai GOAT diperdebatkan menyusul pensiunnya juara kelas ringan, Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: UFC 256 - Justin Gaethje Jagokan Tony Ferguson Kalahkan Charles Oliveira

Nurmagomedov berhasil menyalip Jones pada peringkat teratas pound-for-pound setelah menang atas Justin Gaethje pada laga UFC 254, Oktober lalu.

Rekor sempurna Nurmagomedov di MMA membuat banyak pihak menilai dialah yang berhak menyandang titel GOAT alias petarung terbaik dari semua petarung.

Jones tidak sepakat dengan opini demikian.

Jelang kembalinya ia ke ring untuk bertarung di divisi kelas berat, Jones mengatakan ia merasa seperti petarung terbaik sepanjang sejarah.

Baca Juga: Justin Gaethje Sebut 2 Petarung Pembuat MMA Jadi Populer