Valentino Rossi Berharap Balapan MotoGP 2021 Akan Digelar di Sirkuit Berbeda

By Delia Mustikasari - Minggu, 13 Desember 2020 | 16:50 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi pada seri balap MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, berbicara tentang keadaan sulit dan kalender yang tidak biasa pada 2020 akibat pandemi Covid-19 serta harapannya untuk musim depan.

Valentino Rossi menutup perjalanannya pada MotoGP 2020 dengan menempati posisi ke-15.

"Pada awal musim saya tidak menyangka pandemi corona akan mengubah world championship begitu banyak," aku Valentino Rossi dilansir BolaSport.co dari Speedweek.

Baca Juga: Hasil Lengkap UFC 256 - Calon Duel Terbaik 2020 dan Comeback Buruk Rival Terkutuk Khabib Nurmagomedov

"Ini sebenarnya musim yang sangat rumit. Dalam situasi ini semuanya akan sulit, apalagi perjalanan pun sulit. Kami hanya membalap di beberapa sirkuit, seringkali dua kali sekaligus di sirkuit yang sama. Dan kami sampai di beberapa lokasi pada waktu yang salah," tutur Rossi.

"Terkadang terlalu panas, seperti di Jerez, terkadang terlalu dingin, misalnya di Le Mans. Tetap saja, kami memiliki ban yang sama seperti biasanya. Sulit untuk dihadapi. Saya harus mengatakan bahwa ini adalah musim yang sulit untuk semua orang."

Menurut Rossi, keadaan itu berdampak pada perebutan gelar juara dunia.

Balapan MotoGP 2020 baru dimulai pada 19 Juli di Sirkuit Jerez, diikuti 13 seri balap selama empat bulan di sembilan sirkuit.

Namun, kalender sementara untuk musim mendatang, sekali lagi didasarkan pada tanggal dan tempat yang biasa.

Namun, semua tanggal harus dicek kembali karena bergantung pada perkembangan lebih lanjut pandemi dan keputusan terkait dari otoritas masing-masing negara.