Bhayangkara FC Menetap di Solo, Adam Alis Akan Kontrak Rumah untuk Keluarga

By Ibnu Shiddiq NF - Kamis, 17 Desember 2020 | 07:00 WIB
Logo anyar Bhayangkara Solo FC yang dilaunching di Stadion Manahan, Solo, Jumat (27/11/2020). (Hugo Hardianto Wijaya/Bolasport.com)

Adam Alis tak memungkiri jarak kampung halamannya di Jakarta ke Solo memang jauh.

Akan tetapi, dirinya tidak mempermasalahkan jarak tersebut karena sudah ada infrastruktur jalan tol.

Dengan demikian, ketika mendapatkan jatah libur, Adam bisa langsung menjenguk orang tuanya di daerah Cibubur, Jakarta, dengan perjalanan darat yang singkat.

Jika sebelumnya jarak Solo-Jakarta bisa memakan waktu hingga belasan jam, dengan adanya tol kini dapat ditempuh hanya 6-7 jam.

“Jarak memang agak jauh, tetapi sudah ada jalan tol. Jadi enak kalau nanti mau pulang bertemu orang tua bisa lewat jalur darat saja,” ujarnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)