Hasil Liga Spanyol - Barcelona Jaga Keangkeran Camp Nou dengan Tumbangkan Real Sociedad

By Adi Nugroho - Kamis, 17 Desember 2020 | 05:03 WIB
Pemain Barcelona merayakan gol yang berhasil mereka buat ke gawang Real Sociedad dalam laga pekan ke-19 Liga Spanyol 2020-2021. (TWITTER.COM/FCBARCELONA_ES)

Meski sudah unggul, Barcelona tidak mengendurkan tekanannya pada babak kedua.

Tekanan itu pun menghasilkan peluang emas pada menit ke-55.

Usai menerima umpan pendek Sergio Busquets, Jordi Alba yang berada di sisi kiri penyerangan langsung mengirim umpan silang ke muka gawang Sociedad.

Kiper Sociedad, Alex Remiro, sudah berusaha memotong jalur bola, namun ia gagal.

Melihat bola tidak terkawal, Griezmann langsung meluncur untuk meneruskannya menjadi gol.

Namun, bukannya masuk ke gawang percobaan Griezmann itu malah mengarah tepat ke tangan Alex Remiro.

Baca Juga: Jadi Pangeran Gol Sundulan, Karim Benzema: Alhamdulillah

Sampai babak kedua berakhir baik Barcelona maupun Real Sociedad gagal membuat gol tambahan.

Alhasil, Barcelona menutup laga dengan kemenangan 2-1 atas Real Sociedad.

Barcelona 2-1 Real Sociedad (Jordi Alba 31', Frenkie de Jong 43'; Willian Jose 27')

Berikut ini BolaSport.com menampilkan susunan pemain Barcelona dan Real Sociedad:

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 2-Sergino Dest, 28-Oscar Mingueza (15-Clement Lenglet 80'), 4-Ronald Araujo, 18-Jordi Alba; 21-Frenkie de Jong, 5-Sergio Busquets (6-Carles Alena 67'), 16-Pedri (8-Miralem Pjanic 74'); 10-Lionel Messi, 7-Antoine Griezmann (17-Trincao 67'); 9-Martin Braithwaite

Pelatih: Ronald Koeman

Real Socidedad (4-3-3): 1-Alex Remiro; 20-Nacho Monreal, 24-Robin Le Normand, 5-Igor Zubeldia, 18-Andoni Gorosabel; 8-Mikel Merino, 36-Martin Zubimendi, 28-Roberto Lopez; 11-Adnan Januzaj (22-Ander Barrenetxea 56'), 9-Willian Jose, 7-Cristian Portu (19-Alexander Isak 64')

Pelatih: Imanol Alguacil

Wasit: Jose Martinez