Legawa Tak Lolos Piala AFC 2021, Pelatih Persib Doakan Persija dan Bali United

By Arif Setiawan - Jumat, 18 Desember 2020 | 14:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.CO.ID)

"Dan kami semua tentu harus menerimanya," ujarnya.

Baca Juga: Martunis Sempat Ditawari ke Manchester United oleh Cristiano Ronaldo

Lebih lanjut, Robert pun mendoakan Bali United dan Persija bisa tampil apik di Piala AFC 2021.

Hal tersebut didasari karena kedua klub membawa nama Indonesia di kancah Asia.

Tak sendiri, pelatih asal Belanda ini juga berharap seluruh masyarakat juga memberikan dukungannya untuk Bali United dan Persija.

"Semuanya tentu harus mendukung Bali dan Persija supaya mempunyai hasil bagus di Piala AFC karena mewakili Indonesia," ucap Robert.

"Jadi, kami mendoakan semoga beruntung tentunya," tuturnya.

Baca Juga: Pelatih Bali United Tak Bisa Melihat Timnya Tanpa Pemain Asing

Sementara itu dalam pelaksanaannya, akibat Pandemi Covid-19 belum seusai format Piala AFC 2021 alami sedikit perubahan.

Salah satunya yaitu terkait fase grup yang akan dipusatkan di satu negara dengan format single-round robin.