Hasil Liga Italia - Berkat Gol Paling Ekspres di Seantero Eropa, AC Milan Sukses Permalukan Sassuolo di Markasnya

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 20 Desember 2020 | 23:09 WIB
AC Milan sukses mempermalukan Sassuolo di markasnya berkat gol paling ekspres di seantero Eropa. (TWITTER.COM/ACMILAN)

Memasuki babak kedua, Sassuolo mencoba tampil menekan. 

Namun, skuad asuhan Roberto De Zerbi kesulitan menembus pertahanan AC Milan

Mereka baru mendapatkan peluang berbahaya pada menit ke-75 saat Mehdi Bourabia melepaskan tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti. 

Akan tetapi, usahanya tak berbuah hasil lantaran mampu digagalkan oleh Donnaruma. 

Pada menit ke-77, giliran AC Milan yang membahayakan gawang Sassuolo

Jens Petter Hauge, yang dimasukkan pada menit ke-57, meluncurkan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti. 

Sama seperti usaha Bourabia, tembakan Hauge juga tak berbuah gol setelah mampu diblok Consigli. 

Baca Juga: Aksi Rafael Leao Pada Detik ke-6,2 Bikin Kaget Sassuolo, AC Milan Unggul di Babak Pertama

Sassuolo akhirnya memperkecil defisit pada menit ke-89 berkat gol yang diciptakan melalui skema tendangan bebas. 

Berardi, yang jadi penendang, melepaskan sepakan kaki kanan yang sempat terdefleksi  Hauge sebelum bersarang di gawang Donnaruma. 

Skor 2-1 dengan keunggulan AC Milan atas Sassuolo bertahan hingga wasit meniup peluit panjang. 

Sassuolo 1-2 AC Milan (Domenico Berardi 89'; Rafel Leao 1', Alexis Saelemaekers 26')

Susunan pemain Sassuolo dan AC Milan:

Sassuolo (4-2-3-1): 47-Andrea Consigli; 22-Jeremy Toljan (17-Melrt Muelduer 61'), 2-Marlon, 31-Gian Marco Ferrari, 6-Rogerio (77-Giorgos Kyriakopoulos 46'); 68-Mehdi Bourabia, 8-Maxime Lopez; 25-Domenico Berardi, 10-Filip Djuricic (7-Jeremie Boga 57'), 23-Hamed Junior Traore (14-Pedro Obiang 85'), 92-Grehoire Defrel (9-Francesco Caputo 46')

Pelatih: Roberto De Zerbi

AC Milan (4-2-3-1): 99-Gianluigi Donnaruma; 2-David Calabria, 20-Pierre Kalulu, 13-Alessio Romagnoli, 19-Theo Hernandez; 8-Sandro Tonali (33-Rade Krunic 46'), 79-Franck Kessie; 56-Alexis Saelemaekers (7-Samu Castillejo 78'), 10-Hakan Calhanoglu (27-Daniel Maldini 86'), 21-Brahim Diaz (15-Jens Petter Hauge 57'), 17-Rafael Leao

Pelatih: Stefano Pioli

Wasit: Maurizio Mariani