Liverpool Ciptakan Rekor Menjelang Natal setelah 33 Tahun Lamanya

By Sri Mulyati - Senin, 21 Desember 2020 | 11:00 WIB
Selebrasi para pemain Liverpool usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, Sabtu (19/12/2020). (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Liverpool kembali berhasil merasakan kembali kejayaan menjelang Natal di Liga Inggris setelah 33 tahun lamanya.

Liverpool dipastikan memuncaki klasemen sementara Liga Inggris pada Natal tahun ini.

Koleksi 31 poin dalam 14 laga membawa Liverpool tidak tersentuh tim lainnya.

Kini pasukan Juergen Klopp sudah memuncaki klasemen saat Natal dalam tiga musim berturut-turut.

Catatan ini termasuk jarang dilakukan oleh Liverpool saat Liga Inggris memasuki era Premier League.

Baca Juga: Terungkap, Mohamed Salah Sedang Tidak Baik-baik Saja di Liverpool

Dilansir BolaSport.com dari Opta, Liverpool terakhir kali mencatatkan rekor ini dari 1978 hingga 1980.

Torehan 33 tahun silam tersebut ditorehkan Liverpool di bawah asuhan pelatih legendaris Bob Paisley.

Bersama Juergen Klopp, Liverpool akhirnya mampu meraih kembali rekor tersebut.

Di era Premier League, puncak klasemen saat Natal bukan berarti sebuah kepastian juara bagi Liverpool.