Alasan Madura United Lepas Syahrian Abimanyu ke Johor Darul Takzim

By Wila Wildayanti - Rabu, 23 Desember 2020 | 14:00 WIB
Pemain muda Indonesia, Syahrian Abimanyu, resmi bergabung dengan Johor Darul Ta'zim (JDT). (INSTAGRAM/OFFICIALJOHOR)

BOLASPORT.COM - Madura United mengungkapkan alasannya melepas Syahrian Abimanyu ke klub asal Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT).

Johor Darul Ta'zim resmi mengumumkan bahwa pemain muda berbakat asal Indonesia Syahrian Abimanyu itu resmi dikontrak secara permanen untuk tim.

Bahkan JDT mengatakan Syahrian Abimanyu adalah pemain yang dipersiapkan tim untuk jangka panjang.

Menanggapi hal ini, Direktur Madura United, Haruna Soemitro mengatakan bahwa gelandang muda milik Sape Kerrab itu telah dilepas ke klub asal Malaysia tersebut.

Baca Juga: Syahrian Abimanyu Tidak Bela JDT dan Langsung Dipinjamkan ke Klub Lain

"Iya. Sudah benar terkait kabar soal Abimayu ke JDT," kata Haruna Soemitro kepada BolaSport.com, Rabu (23/12/2020).

Namun, ada cerita di balik kepergian Syahrian Abimanyu ke JDT tersebut.

Menurut Haruna, untuk saat ini Madura United tak memiliki banyak hak untuk menahan pemain, khususnya Syahrian Abimanyu.

Hal itu karena alasan utama saat ini yakni kontrak para pemain memang rata-rata bakal berakhir Desember 2020 ini.