Legenda UFC Curiga Khabib Nurmagomedov Takut Hadapi Conor McGregor Lagi

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 1 Januari 2021 | 18:20 WIB
Khabib Nurmagomedov (kanan) dan Conor McGregor (kiri) saat keduanya saling berhadapan dalam ajang UFC 229 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, AS, Oktober 2018. (TWITTER.COM/DEXPRESS_SPORT)

BOLASPORT.COM - Legenda UFC, Chuck Liddell, angkat bicara soal rivalitas antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor.

Rivalitas Khabib Nurmagomedov dengan Conor McGregor masih jamak dibicarakan walau pertarungan antara keduanya sudah terjadi lebih darii dua tahun silam.

Oktober 2018, Khabib Nurmagomedov mengalahkan Conor McGregor melalui submission dalam laga yang panas dari sebelum hingga sesudah laga.

Kerusuhan sesudah pertandingan seolah menjadi bukti nyata perseteruan di antara kedua petarung tidak terbatas di dalam oktagon saja.

Baca Juga: Jon Jones Ungkap Alasan Rela Tinggalkan Takhta Kelas Berat Ringan UFC

Laga Nurmagomedov vs McGregor menuai keuntungan besar. Acara bertajuk UFC 229 masih mencatat rekor penjualan tayangan berbayar (ppv) tertinggi di UFC.

Presiden UFC, Dana White, sampai tidak menampik bahwa wacana pertarungan ulang Nurmagomedov vs McGregor patut untuk dipertimbangkan.

"Dalam sebuah dunia yang sempurna, jika Conor menang [atas Dustin Poirier], saya ingin melihat rematch antara dia dan Khabib," ujar White, dilansir dari Mirror.

AKan tetapi, rencana rematch itu terancam tak akan pernah terwujud setelah Nurmagomedov menyatakan pensiun dari MMA.

Baca Juga: Petinju Youtuber Kena Semprot Gara-gara Sok Gengsi Lawan Ratu UFC