Sudah Sah, Valentino Rossi Tampil Pertama Kali Pakai Seragam Petronas Yamaha SRT

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 1 Januari 2021 | 18:32 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, memamerkan helm edisi Misano menjelang sesi latihan bebas ketiga MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, 12 September 2020. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

BOLASPORT.COM - Valentino Rossi akhirnya muncul ke hadapan publik dengan seragam tim barunya pada MotoGP 2021 yaitu Petronas Yamaha SRT.

MotoGP 2021 akan mengawali kiprah Valentino Rossi bersama tim satelit Petronas Yamaha SRT.

Hasil kurang memuaskan dalam beberapa musim terakhir membuat Valentino Rossi harus legawa tergusur dari tim pabrikan garpu tala.

Rossi masih berstatus pembalap Yamaha. Kontraknya pun bersama Yamaha. Hanya saja, musim depan The Doctor akan memperkuat tim berbeda.

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2021 di Sepang Diperjuangkan meski Sulit, Efek Valentino Rossi?

Kepindahan Rossi ke Petronas Yamaha SRT menciptakan antusiasme tersendiri.

Pasalnya, Petronas Yamaha SRT telah menunjukkan taji mereka sebagai tim papan atas MotoGP sejak debut pada musim 2019.

Tim pabrikan Yamaha bahkan kerap terlihat kalah bersinar dibanding tim satelit mereka sendiri yang diperkuat Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.

Rossi lantas diharapkan bisa menemukan kembali tajinya yang menghilang bersama lingkungan yang baru pada musim depan.

Baca Juga: Alami Tahun yang Sulit, Marc Marquez Bakar Kertas Bertuliskan 2020

Antusiasme yang besar terlihat dari berbagai foto rekayasa Valentino Rossi mengenakan seragam tim Petronas Yamaha SRT di media sosial.

Kini, pemenang sembilan gelar juara dunia tersebut akhirnya muncul ke hadapan publik dengan seragam tim barunya.

Rossi tidak mengenakan wearpack di atas motor melainkan jaket tim Petronas Yamaha SRT yang identik dengan warna hitam dan garis berwarna toska.

"Selamat tahun baru semuanya," kata Rossi dalam video yang diunggah oleh akun media sosial Petronas Yamaha SRT.

"Saya sangat senang bergabung dengan Petronas Yamaha Sepang Racing Team untuk musim 2021."

"Saya sudah melihat apa yang telah dicapai tim ini selama dua musim terakhir. Jadi saya antusias melihat apa yang bisa kami lakukan bersama."

"Saya tidak sabar untuk bekerja dengan tim ini dan kembali ke lintasan. Ciao (sampai jumpa, red)," tandasnya.

Baca Juga: 10 Pembalap Terbaik MotoGP 2020 - Joan Mir Teratas, Marquez dan Rossi Tak Ada