Harapan Ketum PSSI untuk Timnas Indonesia di Tahun 2021

By Wila Wildayanti - Jumat, 1 Januari 2021 | 22:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT)

BOLASPORT.COM - Di awal tahun 2021 ini Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan pun mengungkapkan harapan serta doanya untuk timnas Indonesia.

Mochamad Iriawan berharap timnas Indonesia dari segala strata usia junior hingga senior bisa mencatat dan mengukir prestasi di tahun 2021 ini.

Tekad PSSI agar timnas Indonesia bisa berbicara diajang Internasional memang telah menjadi target Ketum PSSI sejak pertama kali terpilih.

Segala bentuk persiapan untuk timnas Indonesia telah dilakukan dengan maksimal oleh PSSI, hanya saja tahun 2020 dunia sedang tak bersahabat.

Baca Juga: Belum Ada Sebulan Berlatih Bersama, PSMS Kembali Pulangkan Pemain

Adanya pandemi Covid-19 membuat semua bidang termasuk sepak bola dalam keadaan tidak baik-baik saja, bahkan banya pertandingan internasional dibatalkan.

Diawal tahun 2021 ini, Iriawan pun berharap agar pandemi Covid-19 ini bisa segera berakhir.

"Meski berat, kita berhasil melalui tahun 2020 dengan kuat. Semoga di tahun 2021 pandemi Covid-19 lekas berakhir," kata Mochamad Iriawan sebagaimana dikutip dari Instagram resmi PSSI.

Selain itu, ia pun berharap agar sepak bola di Indonesia bisa kembali berjalan normal pada tahun 2021 ini.

"Semoga di tahun 2021 kita bisa segera kembali penuhi tribun stadion," ujar Iriawan.

Tak hanya itu, pria yang juga akrab disapa Iwan Bule itu berharap agar timnas Indonesia bisa bicara banyak diajang internasional.

Apalagi banyak agenda timnas Indonesia dari segala strata usia yang akan tampil ditahun 2021 ini.

Sehingga diharapkan para pemain akan bisa meraih juara nantinya.

"Semoga ditahun 2021, persatuan semakin terjaga erat. Semoga ditahun 2021 timnas Indonesia juara di pentas dunia. Dan semoga ditahun 2021 mimpi kita jadi nyata," tuturnya.

Diketahui tahun 2021 ini timnas U-23 Indonesia diagendkan tampil di SEA Games 2021.

Baca Juga: Tak Capai 100 Gol pada 2020, Barcelona Era Ronald Koeman Jadi yang Terburuk Sejak 16 Tahun

Selain itu, ada juga kompetisi lain yang menanti yakni untuk timnas U-23 bakal tampil di kualifikasi Piala Asia U-23 dan Piala AFF U-23 2021.

Kemudian ada juga untuk timnas U-19 Indonesia dan timnas senior yang bakal tampil di sisa pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Meski sampai saat ini dengan adanya pandemi Covid-19 ini belum bisa dipastikan kapan bergulirnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)