Cuma Menang 1-0 atas Tim Juru Kunci, Ronald Koeman Sebut Barcelona Butuh Striker Baru

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 4 Januari 2021 | 13:15 WIB
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman. (TWITTER.COM/BARCELONAFANDOM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menyebut Blaugrana membutuhkan striker baru usai menang tipis atas tim juru kunci Liga Spanyol, Huesca.

Barcelona berhasil meraih tiga poin perdana di 2021 usai menekuk Huesca dalam laga jornada ke-17 Liga Spanyol.

Bermain di Estadio El Alcoraz, Senin (4/1/2021) dini hari WIB, Barca menang dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang Barca dicetak oleh gelandangnya, Frenkie de Jong, pada menit ke-27.

Meski memetik kemenangan, Ronald Koeman mengaku tak puas dengan hasil akhir pertandingan.

Baca Juga: Gasak Udinese 4-1, Andrea Pirlo Sebut Cristiano Ronaldo Cs Sempat Gugup

Koeman menilai Barca harusnya bisa mendapat gol lebih banyak mengingat lawannya hanyalah tim peringkat buncit Liga Spanyol.

Apalagi, Blaugrana memiliki 7 peluang tepat sasaran di laga tersebut.

Mantan pelatih timnas Belanda itu menilai Barcelona mempunyai masalah dalam penyelesaian akhir karena tak memiliki striker berkualitas.

Dia mengaku sudah meminta dibelikan penyerang berpengalaman sejak awal musim ini, tetapi tak satu pun yang berhasil didapatkan oleh Barca.

Barca sebenarnya terus dikaitkan dengan winger Olympique Lyon, Memphis Depay, pada bursa transfer musim panas 2020 kemarin.

Depay bahkan dikabarkan sudah setuju untuk merapat ke Camp Nou.

Baca Juga: Chelsea Cuma Menang 1 Kali dari 7 Partai, Lampard Out Menggema di Medsos

Namun, transfer Depay tak kunjung terealisasi karena Barca dan Lyon tak menemukan kata sepakat soal harga.

"Kami telah mengatakan beberapa kali, pada awal musim ini, bahwa kami membutuhkan seseorang di depan yang memiliki banyak pengalaman dan lebih banyak gol, lebih efektif, tetapi ini tergantung pada banyak hal," kata Koeman seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Barcelona.

"Pada akhirnya kami sedikit menderita karena mereka telah mencoba menciptakan gol dan ada umpan silang, di mana kami bertahan dengan baik.

"Jika Anda tidak menutup pertandingan lebih awal, Anda selalu menderita," tutur manajer berusia 57 tahun itu.