Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo Izinkan PSIS Gunakan Stadion Jatidiri asalkan...

By Arif Setiawan - Sabtu, 9 Januari 2021 | 06:45 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, memberi sambutan dalam acara Torch Relay (Kirab Api) Asian Gam (susilestari)

BOLASPORT.COM - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, mengizinkan PSIS Semarang jika ingin kembali menggunakan Stadion Jatidiri sebagai kandangnya.

Hal ini tentu menjadi kabar gembira bagi para suporter PSIS, Panser Biru.

Seperti yang diketahui, dalam beberapa waktu terakhir, Panser Biru gencar menyuarakan agar PSIS kembali berkandang di Stadion Jatidiri.

Dijelaskan oleh Kepareng selaku Ketua Umum Panser Biru, keinginan tersebut didasari karena selama PSIS tak berkandang di Stadion Jatidi, pihak suporter mengalami banyak kerugian.

Kerugian yang didapatkan pun tak main-main.

Baca Juga: Libur Kompetisi, Pemain Persebaya Ini Menjelma Jadi Motivator Anak Atletik

Selama tiga tahun terakhir, banyak teman-teman dari Panser Biru yang mengalami kecelakaan karena harus menempuh jarak yang cukup jauh ketika PSIS sedang bertanding.

Kepareng menyebut akibat kecelakaan yang terjadi, tercatat sudah ada dua korban jiwa.

"Selama tiga tahun berlaga di (Stadion Moch Soebroto) Magelang, banyak (teman-teman) yang mengalami kecelakaan," kata Kepareng, dilansir BolaSport.com dari Tribun Jateng.

"Di Panser Biru ada dua yang meninggal dunia," ujarnya.

Baca Juga: Agenda Rapat Exco Digelar Setelah Pertemuan PT LIB dengan Klub

Sementara itu, PSIS sendiri selama ini terpaksa tidak bisa menggunakan Stadion Jatidiri karena sedang direnovasi.

Pada hari Kamis (7/1/2021), Ganjar Pranowo memberikan kabar terbaru terkait progres renovasi.

Dikatakan Ganjar, memang untuk sekarang program renovasi belum sepenuhnya selesai.

Akan tetapi, Ganjar menyebut Stadion Jatidiri segera ditinjau untuk menentukan apakah sudah siap digunakan atau belum.

"Besok Stadion Utama yang belum selesai ini akan ditinjau lembaga yang kompeten, yakni PSSI," ucap Ganjar.

"Biar dinilai layak untuk kompetisi atau latihan," tuturnya.

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Gelar Latihan Secara Virtual

Lebih lanjut, Ganjar memastikan bahwa PSIS boleh saja menggunakan Stadion Jatidiri nantinya.

Namun, ada syaratnya bahwa renovasi harus diselesaikan terlebih dahulu.

christinakasih
Pemasangan singles seat di Stadion Jatidiri Semarang

Untuk sementara, stadion hanya bisa digunakan sebagai tempat latihan.

"Kalau stadion sudah jadi, siapapun boleh memakai, termasuk PSIS dipersilakan," kata Ganjar.

"Dengan kondisi saat ini kalau akan dipakai untuk latihan silakan dibicarakan dari sisi aturan sewa dan administrasinya dengan Disporapar Jateng," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)