Inilah Awal Mula Bergabungnya Eks Pelatih PSM Bojan Hodak ke Klub Malaysia

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 10 Januari 2021 | 14:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, ketika laga AFC yang mempertemukan timnya dengan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Mantan pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, bercerita tentang awal mula dirinya bisa bergabung dengan Kuala Lumpur FC.

Bojan Hodak telah resmi melepas statusnya sebagai pelatih PSM Makassar.

Juru taktik asal Kroasial itu baru saja diumumkan menjadi pelatih anyar klub asal Malaysia, Kuala Lumpur FC.

Bersama klub berjulukan The City Boys itu, Bojan Hodak mendapat kontrak berdurasi satu tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Baca Juga: Pernah Punya Kesempatan Bajak Marc Marquez, Ducati Justru Cuek Gara-gara Pembalap ini

Hodak dipilih untuk menggantikan pelatih sebelumnya Simon Elissetche dengan pertimbangan pengalaman melatih banyak klub di Malaysia.

"Kami senang atas kedatangan Hodak," ucap CEO Kuala Lumpur FC, Stanley Bernard, dikutip Bolasport.com dari New Strait Times.

Bojan Hodak pun menceritakan kisah yang menjadi awal mula kembalinya pelatih 49 tahun itu ke Liga Super Malaysia.

Menurut Hodak, dirinya mendapat tawaran untuk bergabung ke Kuala Lumpur FC pada awal Januari 2021.

Baca Juga: Klub Egy Maulana Vikri Promosikan Gelandang 16 Tahun ke Tim Utama