Kontroversi Real Madrid vs Athletic Bilbao yang Tak Terlihat di Televisi

By Ade Jayadireja - Jumat, 15 Januari 2021 | 18:49 WIB
Pemain Real Madrid, Lucas Vazquez (kanan) berusaha merebut bola dari kapten Athletic Bilbao, Iker Muniain, dalam laga semifinal Piala Super Eropa 2020-2021. (TWITTER.COM/ATHLETICCLUB)

BOLASPORT.COM - Terselip sebuah kontroversi di balik kekalahan Real Madrid dari Athletic Bilbao pada semifinal Piala Super Spanyol edisi 2021.

Real Madrid menelan kekalahan 1-2 dari Athletic Bilbao dalam duel di Estadio La Rosaleda, Jumat (15/1/2021) dini hari WIB.

Dua gol dari Raul Garcia memumpuskan asa Madrid untuk mempertahankan gelar juara.

Adapun satu-satunya gol balasan Los Blancos lahir dari Karim Benzema.

Sebuah insiden terjadi pada masa injury time ketika pemain Bilbao, Unai Nunez, terlihat melakukan handball di kotak penalti setelah berduel dengan Marco Asensio.

Pertandingan dilanjutkan dan kemudian baru dihentikan seusai bek Madrid, Sergio Ramos, menjatuhkan diri guna memperoleh penalti.

MARCA
Insiden handball dalam laga Piala SUper Spanyol antara Real Madrid dan Athletic Bilbao, Jumat (15/1/2021) dini hari WIB.

Baca Juga: Real Madrid Keok, Zinedine Zidane 'Hukum' Anak Ajaib Norwegia

Wasit meninjau kejadian tersebut lewat Video Assistant Referee (VAR) dengan fokus utama pada insiden yang melibatkan Ramos.

Insiden handball juga diperiksa, tetapi tidak ditampilkan di televisi.

Asensio sangat yakin Nunez menyentuh bola di kotak terlarang Bilbao. Namun, wasit berkata lain.