Sempat Minta Liga 1 2020 Dilanjutkan, Arema FC Kini Mengaku Pasrah dengan Keputusan Akhir Kompetisi

By Ridwan Budiman - Minggu, 17 Januari 2021 | 16:00 WIB
Logo Arema FC. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM- Arema FC dikabarkan menerima segala keputusan lanjut atau tidaknya kompetisi Liga 1 2020 yang saat ini masih abu-abu.

Nasib Liga 1 2020 setelah pertemuan PT LIB dengan 18 perwakilan klub peserta kini menjurus pada satu keputusan yakni diberhentikan.

Sebab mayoritas suara dalam pertemuan dengan PT LIB Jumat lalu (15/1/2021) ini meminta Liga 1 2021 dihentikan saja dan diganti dengan kompetisi yang baru.

Meski begitu, tetap ada beberapa pihak yang menghendaki Liga 1 2020 tetap berjalan karena sudah terlanjur dimulai, salah satunya Arema FC.

 Baca Juga: Harapan Madura United untuk Liga 1 Menyusul Pergantian Kapolri

Arema FC melalui sang General Manajer, Ruddy Widodo sempat mengatakan pihaknya ingin Liga 1 2020 dilanjutkan saja.

"Kalau disuruh milih, mending lanjutkan Liga 1 2020, meskipun sudah lewat," ujar Ruddy dikutip Bolasport dari Surya Malang.

"Tetap harus dijalani dan disesuaikan walaupun tanpa degradasi atau dengan format berbeda."

Baca Juga: Ajak Lupakan Musim Lalu, Pelatih Persib: Berhenti Pikirkan Liga 1 2020!

"Baru setelah itu ada Liga 1 2021, ada hak dan kewajiban musim lalu yang harus diselesaikan agar tidak ada tanggungan."

"Itu harus diselesaikan dahulu, kalau dilewati, akan lebih berat, jadi sebaiknya Liga 1 2021 diselesaikan dahulu," ujarnya.

Belum lama meminta operator Liga 1 untuk melanjutkan kompetisi, kini Arema FC sudah pindah haluan dengan mengaku ikut segala keputusan terkait Liga 1 2020.

Baca Juga: Saga Transfer Indonesia-Malaysia: Striker Tira Persikabo Masuk Radar Melaka United

Alasannya adalah Arema FC berusaha untuk loyal dengan federasi sepak bola Indonesia (PSSI).

"Arema FC akan menerima segala keputusan PSSI, kami loyal pada keputusan federasi," ujar Ruddy.

"Kalau federasi memutuskan Liga 1 2020 dihentikan dan diganti Liga 1 2021, kami tidak masalah," ujarnya.

Baca Juga: Tak Hanya Klub Asia, Tawaran dari Eropa Juga Ditolak Pelatih PSIS

Keputusan Arema FC untuk menerima segala kemungkinan yang terjadi ini semakin menguatkan pihak yang meminta kompetisi Liga 1 2020 dihentikan saja.

Meski begitu segala keputusan tetap berada di bawah PSSI sebagai federasi sepak bola Indonesia.

PSSI sendiri masih menunggu laporan dari PT LIB tentang hasil pertemuan, koordinasi kedua belah pihak ini nanti akan dibawa ke pertemuan exco.

Pertemuan Exco PSSI inilah yang nanti akan mejadi ketok palu untuk nasib Liga 1 2020.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)