Hasil Thailand Open II 2021 - Pramudya/Yeremia Menang, Berpeluang Hadapi Ahsan/Hendra

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 20 Januari 2021 | 14:55 WIB
Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardhana tampil pada laga hari kedua turnamen Simulasi Piala Thomas 2020, Rabu (2/9/2020) di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, lolos dari babak pertama Thailand Open II 2021.

Indonesia mendapat satu amunisi tambahan pada babak kedua Thailand Open II 2021 berkat kemenangan yang diraih Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan sukses mengalahkan wakil Prancis, Adam Eloi/Julien Maio, pada babak 32 besar Thailand Open II 2021.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (20/1/2021), Pramudya/Yeremia menang dalam dua gim langsung 21-14, 21-16.

Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Gloria Bicara Target Setelah Tembus Babak Kedua

Peluang kemenangan Pramudya/Yeremia sudah terlihat pada gim pertama.

Sempat kecolongan poin pembuka, Pramudya/Yeremia sanggup berbalik unggul sepanjang berlangsung gim pertama.

Usaha terbaik Eloi/Maio pada gim pertama hanya cukup untuk membuat kedudukan seimbang yaitu pada 3-3, 4-4, dan 11-11.

Pramudya/Yeremia kembali membuka keunggulan mereka berkat torehan empat poin beruntun untuk mengubah skor menjadi 15-11.

Baca Juga: Jadi Rising Star Baru, Leo/Daniel di Antara Julukan Babies dan Leoniel

Eloi/Maio sempat merespons dengan memperkecil margin skor menjadi satu angka pada kedudukan 15-14.

Namun, laju Pramudya/Yeremia tidak terbentung. Mereka meraup enam poin beruntun untuk merebut gim pertama dengan skor 21-14.

Pramudya/Yeremia kembali mendapat tekanan dari Eloi/Maio pada awal gim kedua.

Semula unggul 4-1, Pramudya/Yeremia sempat kecolongan sehingga berbalik tertinggal 4-5 dari lawan mereka.

Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Fikri/Bagas Singkirkan Juara All England Open

Pasangan peringkat 65 dunia tersebut mampu menunjukkan respons baik dengan kembali memimpin pada kedudukan 7-6.

Setelah menutup jeda interval dengan keunggulan tipis 11-10, Pramudya/Yeremia kembali menciptakan momentum dengan memperlebar keunggulan.

Keunggulan empat poin saat skor 15-11 membantu Pramudya/Yeremia untuk mendekatkan diri mereka dengan kemenangan.

Kemenangan pun dapat dikunci oleh Pramudya/Yeremia setelah menutup gim kedua dengan skor 21-16.

Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Fajar/Rian Langsung Tersingkir pada Babak Ke-1

Pramudya/Yeremia menjadi pasangan ganda putra Indonesia ketiga yang lolos ke babak kedua Thailand Open II 2021.

Mereka mengikuti jejak rekan senegara yang lebih dahulu lolos yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.

Pramudya/Yeremia berpeluang menghadapi senior mereka Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada babak kedua Thailand Open II 2021.

Pasangan berjuluk Daddies tersebut tengah berjuang untuk lolos dari babak pertama dengan menghadapi wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge.

Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Jonatan Gagal Tembus Babak Kedua