4 Pemain Berlabel Timnas Indonesia Dikaitkan dengan Klub Malaysia, dari Pilar Persib hingga Arema

By Metta Rahma Melati - Rabu, 20 Januari 2021 | 17:45 WIB
Pemain Bali United Paulo Sergio (depan) dan Stefano Lilipaly (belakang) merayakan gol timnya ke gawang Persib Bandung dalam laga pekan ke-29 Liga 1 2019 pada Kamis (28/11/2019) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar (TRIBUN BALI/MAHAYASA)

BOLASPORT.COM - Empat pemain timnas Indonesia baru-baru ini dikaitkan dengan klub Malaysia.

Terhentinya kompetisi di Liga Indonesia membuat sejumlah pemain pun hijrah ke luar negeri.

Termasuk beberapa pemain timnas Indonesia yang memperkuat klub negeri jiran.

Contohnya, Ryuji Utomo yang dipinjamkan ke klub Liga Super Malaysia, Penang.

Kemudian, Syahrian Abimanyu yang direkrut oleh Johor Darul Takzim.

Baca Juga: Chelsea Asuhan Frank Lampard vs Maurizio Sarri: Lebih Boros 664 Miliar, Jeblok Minus 11 Poin

 

Satu lagi pemain berlabel timnas Indonesia, Todd Rivaldo Ferre yang memperkuat klb Thai League 2, Lampang FC dengan status pinjaman.

Sementara itu, ada beberapa pemain timnas Indonesia yang dikaitkan dengan klub Malaysia dalam bursa transfer.

1. Febri Hariyadi

Febri Hariyadi diminati oleh klub yang dilatih Kurniawan Dwi Yulianto, Sabah FC.

Akan tetapi, karena terbentur syarat, Febri gagal bergabung dengan klub yang bermain di Liga Super Malaysia itu.