Liga 1 2020 Resmi Bubar, PSM Makassar Pede Bisa Bersaing di Musim Baru meski Skuad Compang-camping

By Ridwan Budiman - Rabu, 20 Januari 2021 | 19:45 WIB
Logo PSM Makassar. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM- PSM Makassar mengaku optimis menatap musim baru Liga 1 2021 dan siap bersaing dengan tim lainnya dengan skuad seadanya.

Liga 1 2020 belum lama ini dipastikan telah dihentikan dan akan segera digantikan dengan musim baru yakni Liga 1 2021.

Kabar ini sendiri baru saja disampaikan oleh PSSI lewat website resminya pada hari Rabu (20/1/2021).

Kompetisi Liga 1 2020 sendiri diketahui telah berhenti berjalan sejak bulan Maret 2020 akibat wabah pandemi COVID-19.

 Baca Juga: Bos Persija Jakarta Temukan Rezaldi Hehanussa Saat Bermain Tarkam

Terhentinya kompetisi dalam waktu yang cukup lama ini akhirnya memberikan kerugian bagi para klub peserta Liga 1, termasuk PSM Makassar.

Jawara Piala Indonesia 2019 ini diketahui harus rela ditinggal tiga pemain asingnya akibat kompetisi tak segera bergulir.

Ketiga nama yang telah resmi meninggalkan PSM Makassar antara lain adalah Hussein Eldoor, Giancarlo Rodrigues, dan Serif Hasic.

Baca Juga: Satu Kata 'Pedas' yang Buat Kiper Persija Jakarta Jadi Semakin Kuat

Diketahui saat ini PSM Makassar hanya menyisakan satu nama pemain asing di timnya yang juga menjabat sebagai kapten, yakni Wiljan Pluim.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang asing PSM Makassar, Wiljan Pluim, ketika laga Persita Tanggerang melawan PSM Makassar di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tanggerang (6/3/2020)

Wiljan Pluim sendiri bukan hanya menjadi satu-satunya pemain asing yang ada di skuad PSM Makassar, namun ia juga jadi satu-satunya pemain berlabel marquee player di Liga 1 untuk saat ini.

Meski tinggal satu pemain asing yang bertahan, PSM Makassar mengaku pihaknya sudah siap menatap musim baru.

Baca Juga: Bukan Takut Cedera, Pelatih Bali United Punya Alasan Sendiri Dirinya Tak Mau Ikut Tarkam

Hal ini disampaikan sendiri oleh Media Officer PMS Makassar, yakni Sulaiman Abdul Karim.

Sulaiman juga mengatakan pihaknya akan berusaha mempertahankan pemain yang tersisa untuk menatap musim baru Liga 1 2021 nanti.

"Kemungkinan besar semua yang ada sekarang tetap dipertahankan," ujaer Sulaiman dikutip dari Bolasport dari Tribun Makassar.

Baca Juga: Liga 1 2021 Bisa Ditertawakan Banyak Orang Jika Tak Ada Degradasi

"Yah kita optimis tetap bisa bersaing dengan skuad yang ada (saat ini)," tambahnya.

PSM sendiri sejatinya bukan satu-satunya tim yang ditinggal pemainnya di jeda kompetisi Liga 1 2020.

Tercatat ada Arema FC, kemudian Persebaya Surabaya yang ditinggal pemain asingnya.

Bahkan ada klub yang sampai membubarkan skuad akibat tak kunjung ada kejelasan saat itu tentang masa depan kompetisi.

Tim yang sempat membubarkan skuad saat itu antara lain Madura United, kemudian disusul oleh tim Mutiara Hitam, Persipura Jayapura.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)