13 Laga Beruntun Selalu Menang, Manchester City Samai Rekor Fantastis Arsenal 19 Tahun Lalu

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Kamis, 4 Februari 2021 | 11:00 WIB
Manchester City berhasil menyamai rekor Arsenal 19 tahun lalu setelah mencatatkan kemenangan dalam 13 laga secara beruntun. (TWITTER.COM/MANCITY)

BOLASPORT.COM - Manchester City berhasil menyamai rekor Arsenal 19 tahun lalu setelah mencatatkan kemenangan dalam 13 laga secara beruntun.

Manchester City melawat ke markas Burnley dalam laga pekan ke-22 Liga Inggris 2020-2021, Rabu (3/2/2021) waktu setempat.

Berduel di Stadion Turf Moor, Manchester City sukses menggilas tuan rumah dengan skor akhir 2-0.

Manchester City unggul cepat atas Burnley berkat gol sundulan Gabriel Jesus ketika laga baru berjalan 3 menit.

Pada menit ke-38, Manchester City sukses menggandakan skor sekaligus menjadi gol penutup lewat aksi Raheem Sterling.

Baca Juga: Ronald Koeman Damprat PSG karena Kebanyakan Omong soal Lionel Messi

Berkat kemenangan ini, Manchester City kian kokoh di puncak klasemen dengan meraup 47 poin dari 21 laga.

The Citizens unggul 3 angka dari persaing terdekatnya sekaligus sang rival sekota, Manchester United.

Raihan tiga poin atas Burnley kali ini menorehkan catatan gemilang tersendiri bagi Manchester City.

Dilansir BolaSport.com dari Squawka, Manchester City kini tercatat telah meraih 13 kemenangan secara beruntun di semua kompetisi.

Dari 13 kemenangan tersebut, Skuad asuhan Pep Guardiola total membukukan 33 gol, 10 clean sheets, dan hanya kebobolan sebanyak 3 kali.

Manchester City memulai rentetan kemenangannya sejak Desember 2020 dengan menumbangkan Southampton 1-0.

Sejak saat itu, Kevin de Bruyne dkk seperti sudah lupa bagaimana rasanya menderita kekalahan dari para lawannya.

Baca Juga: Justin Gaethje Klaim Conor McGregor Sempat Tertidur Usai Dihajar Dustin Poirier

Rentetan 13 kemenangan Man City ini pun menyamai rekor fantastis tim legendaris Arsenal pada tahun 2002 atau 19 tahun lalu.

Arsenal sebelumnya tercatat sebagai klub terakhir Premier League yang mampu memenangi 13 partai berturut-turut di kancah liga dan piala domestik Inggris.

Arsenal yang kala itu masih dibesut Arsene Wenger melakukannya pada periode Maret hingga Agustus 2002.