Rahmad Darmawan Bicara tentang Pentingnya Turnamen Pramusim Digelar

By Arif Setiawan - Kamis, 4 Februari 2021 | 19:00 WIB
Rahmad Darmawan saat di rumah duka almarhum Ricky Yacobi di Bintaro, Tanggerang Selatan (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Lebih lanjut, RD juga berpedapat adanya turnamen pramusim bisa dijadikan pemanasan bagi pemain dan sebuah tim.

Baca Juga: Lampu Hijau dari Kepolisian Ternyata Belum Mempan Buat PSS Sleman Puas

Terlebih pemain sudah tak bermain di kompetisi resmi selama hampir satu tahun.

Seperti yang diketahui sepak bola Indonesia dihentikan sejak bulan Maret tahun lalu.

"Pemain dan pelatih akan beradaptasi dnegan atmosfer pertandingan yang cukup lama di tinggalkan," ucap RD.

"Satu tahun itu kan sesuatu yang tidak sebentar,"

Baca Juga: Selain Pengamat MotoGP, Eks Pembalap Curiga Marc Marquez Bohong soal Cederanya

"Jadi momen ini sangat baik sekali," tuturnya.

Sementara itu, terkait kapan turnamen pramusim digelar PT LIB belum bisa memastikan.

Dikatakan oleh Akhmad Hadian Lukita selaku Direktur Utama PT LIB menjelaskan bahwa semua masih tergantung dari izin Polri.