Terbongkar, Dialog Shin Tae-yong ke Asnawi Mangkualam Sebelum Pergi

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 6 Februari 2021 | 13:00 WIB
Agen pemain dari Indonesia, Gabriel Budi, tengah berfoto bersama Shin Tae-yong dan Asnawi Mangkualam, 1 Februari 2021 (TRIBUN TIMUR)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membocorkan percakapannya dengan Asnawi Mangkualam sebelum bertolak ke Korea Selatan.

Sebelum berangkat ke Korea Selatan, Asnawi Mangkualam ternyata bertemu dengan Shin Tae-yong.

Pertemuan antara Shin Tae-yong sama Asnawi Mangkualam sempat diunggah oleh Gabriel Budi di Instagram-nya pada 1 Februari 2021.

Tidak hanya Shin Tae-yong, Gabriel Budi juga turut membantu proses transfer Asnawi Mangkualam ke klub divisi dua Liga Korea Selatan (K-League 2), Ansan Greeners.

Lagipula, Gabriel Budi merupakan agen dari pemain berusia 21 tahun tersebut.

Selain sosok Gabriel Budi, Shin Tae-yong pun juga disebut-sebut sebagai kunci utama Ansan Greeners akhirnya meminang Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: Bos Persija Yakin Jika Liga Indonesia Begulir Bisa Tepis Virus Corona

Pelatih Ansan Greeners, Kim Gill-sik, sempat mengungkapkan kalau Shin Tae-yong yang memberikan rekomendasi untuk merekrut Asnawi.

Terlebih saat itu, klub dengan julukan Green Wolves tersebut sedang mencari sosok bek sayap kanan.

Seperti diketahu, Asnawi Mangkualam merupakan salah satu bek sayap kanan terbaik yang di miliki oleh Indonesia.

Baca Juga: Tak Cuma demi Timnas Indonesia, Begini Alasan Marc Klok Jadi WNI

"Karena legenda K-League, Shin Tae-yong, merekomendasikan," kata Kim Gill-sik seperti dikutip oleh BolaSport.com dari YouTube Sport-G, 29 Januari 2021.

"Beliau (Shin Tae-yong) adalah orang yang mengamati Asnawi secara langsung dan dekat. Beliau memuji Asnawi dan berkata dia memiliki performa yang berkelas serta bisa bermain di level K-League," tutur Kim.

"Kebetulan saya juga sedang mencari pemain di posisi bek sayap kanan dan Shin Tae-yong sangat merekomendasikan Asnawi," ujar sosok berusia 42 tahun tersebut.

Baca Juga: Kisah Hariono Tak Sengaja Pakai Nomor Keramat di Persib Bandung

Berkat rekomendasi Shin Tae-yong, Ansan Greeners pun akhirnya mengontrak Asnawi Mangkualam.

Menurut kabar yang beredar, Asnawi diikat kontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan kontrak lagi setahun.

Hal itu diungkapkan oleh petinggi klub Ansan Greeners, Joo Chan-yong.

Baca Juga: Komentar Bek Persija Otavio Dutra Seusai Polri Beri Lampu Hijau Liga 1

"Pada tanggal 19 (Januari 2021) diputuskan untuk mengontrak bek timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar," ucap Joo Chan-yong seperti dilansir oleh BolaSport.com dari KBS.

"Jangka waktu kontrak ditetapkan satu tahun plus satu tahun untuk opsi," kata petinggi klub Ansan Greeners tersebut.

Setelah dikontrak Ansan Greeners, Asnawi Mangkualam pun resmi dilepas PSM Makassar pada 29 Januari 2021.

Baca Juga: Demi Asnawi Mangkualam, Shin Tae-yong Minta Satu Hal ke Ansan Greeners

Senin (1/2/2021), Asnawi bertolak ke Korea Selatan dan tiba pada 2 Februari 2021.

Pemain jebolan akademi PSM Makassar tersebut kini tengah menjalani karantina mandiri terlebih dahulu sebelum bergabung ke skuat Ansan Greeners.

Sebelum berangkat ke Korea Selatan, ternyata Asnawi Mangkualam menyempatkan untuk bertemu dengan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Banjir Tawaran dari Klub, Kapten Timnas U-19 Indonesia Beri Respons

Pengakuan bertemu Asnawi ini dikonfirmasi oleh Shin Tae-yong dalam wawancaranya dalam channel YouTube Sport-G Korea, 3 Februari 2021.

"Iya, pesawat dia (Asnawi) terbang malam ini. Saya kemarin (sempat) bertemu dengan Asnawi," ucap Shin Tae-yong seperti dikutip oleh BolaSport.com dari YouTube Sport-G Korea.

Dalam pertemuannya dengan Asnawi Mangkualam, Shin Tae-yong memberikan pesan penting.

Baca Juga: Curhatan Bagus Kahfi Usai Diumumkan Klub Liga Belanda FC Utrecht

Shin Tae-yong berpesan kepada Asnawi untuk dapat bisa beradaptasi ketika di Korea Selatan.

"Saya bilang kamu (Asnawi) harus bisa beradaptasi ya," ujar Shin Tae-yong.

"Ngobrol-ngobrol sambil minum teh dan nasihatin dia (Asnawi). Agar dia bisa mempersiapkannya dengan baik untuk di Korea nanti," kata mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)