Alasan Sergio Farias Coret Logo Persija di Unggahan Instagram

By Alif Mardiansyah - Minggu, 14 Februari 2021 | 11:15 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, ketika memberikan arahan kepada timnya di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Ini alasan Sergio Farias mencoret lambang Persija Jakarta dalam salah satu postingan di media sosial Instagramnya. 

Sosok Sergio Farias mungkin sudah tidak asing lagi bagi para pencinta sepak bola Liga Indonesia, khususnya fan Persija Jakarta.

Sebab, Sergio Farias pernah menduduki kursi kepelatihan Persija Jakarta untuk musim 2020.

Kiprah Sergio Farias di Persija Jakarta pun dapat dikatakan cukup baik.

Persija besutan Sergio Farias awalnya berhasil tampil bagus dalam turnamen pramusim, Piala Gubernur Jatim 2020.

Di Piala Gubernur Jatim 2020, tim dengan julukan Macan Kemayoran tersebut mampu melenggang hingga babak final.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Ditawari Bergabung ke Satu Klub Liga Indonesia

Namun, Persija Jakarta gagal menjadi yang terbaik di Piala Gubernur Jatim 2020.

Pasalnya, Persija dikalahkan Persebaya dengan skor 1-4 dalam partai puncak, 20 Februari 2020.

Baca Juga: Todd Rivaldo Ferre Sempat Ngamuk Dalam Laga Keduanya di Liga Thailand