Lionel Messi dan 6 Pembantai PSG di Kandang Barcelona

By Ade Jayadireja - Selasa, 16 Februari 2021 | 13:35 WIB
Lionel Messi resmi pecahkan rekor abadi milik legenda Brasil, Pele, usai cetak gol ke gawang Real Valladolid dalam kemenangan 3-0 Barcelona dalam lanjutan laga pekan ke-15. (TWITTER.COM/BARCAWORLDWIDE)

BOLASPORT.COM - Barcelona menyambut Paris Saint-Germain (PSG) dengan sebuah memori indah berupa pembantaian.

Hari ini, Selasa (16/2/2021) atau Rabu dini hari WIB, Barcelona bakal menerima kedatangan PSG di Camp Nou untuk melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Mundur empat tahun lalu, tepatnya 8 Maret 2017, sang raksasa Catalunya mengalami hari indah ketika menghadapi lawan serupa dan di tempat yang sama.

Blaugrana mencukur PSG dengan skor 6-1 dalam duel bertajuk leg kedua babak 16 besar Liga Champions tersebut.

Baca Juga: Macam-macam dengan Lionel Messi, Presiden PSG Diteriaki Maling

Yang bikin kemenangan itu lebih fenomenal adalah Barcelona sempat kalah 0-4 pada partai pertama di Paris.

Alhasil, Barcelona lolos ke perempat final dengan agregat 6-5.

Untuk pertandingan dini hari nanti, Lionel Messi merupakan satu dari tujuh pemain Barca yang terlibat dalam duel empat tahun lalu.

Enam pemain lainnya adalah Gerard Pique, Marc-Andre ter Stegen, Sergio Busquets, Samuel Umtiti, Jordi Alba, dan Sergi Roberto.

Nama yang disebut terakhir dipastikan tak bisa turun karena cedera.