Sean Gelael/Tom Blomqvist Jadi Penguasa Asian Le Mans Series Dubai

By Delia Mustikasari - Minggu, 21 Februari 2021 | 10:05 WIB
Pembalap Indonesia, Sean Gelael kanan) dan pebalap Inggris Tom Blomqvist, melakukan selebrasi di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi. Keduanya tampil gemilang untuk menjuarai balapan seri empat Asian Le Mans Series untuk kategori LMP2 dengan bendera tim JOTA Sport, Sabtu (20/2/2021). (JAGONYA AYAM)

BOLASPORT.COM - Duet pembalap Indonesia Sean Gelael, dan Tom Blomqvist (Inggris) merajai Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi dengan menjuarai balapan seri keempat Asian Le Mans Series kategori LMP2 dengan bendera tim JOTA Sport, Sabtu (20/2/2021) malam.

Kemenangan ini mengulangi hasil yang sama sehari sebelumnya di tempat yang sama. Namun, balapan seri ke-4 berlangsung lebih menegangkan. Sean Gelael/Tom Blomqvist memulai balapan dari posisi keenam dan menyudahi lomba di posisi pertama.

Sean Gelael/Tom Blomqvist hanya berjarak 0,4 detik dari tim yang finis kedua, G-Drive Racing.

Baca Juga: Sean Gelael Raih Kemenangan Perdana pada Balapan Asian Le Mans Series

Sean yang sebelumnya pada Jumat (19/2/2021) berlaga tiga jam nonstop, memulai balapan pada Sabtu (19/2/2021) sebagai starter.

Situasi dan kondisi di atas trek, dari rencana 1,5 jam terpaksa berubah ke dua jam!

Saat dua jam pertama, Sean yang start dari posisi keenam sempat naik ke posisi pertama. Strategi tim JOTA saat pit stop ikut membantu pencapaian tersebut.