Jangan Harap Marc Marquez Hadir di Tes Pramusim MotoGP 2021

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 24 Februari 2021 | 08:45 WIB
Penampakan motor pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada MotoGP 2021. (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, masih belum bisa memastikan kapan akan kembali. Namun, ada hal pasti yang bisa dibagikannya saat ini.

Marc Marquez akhirnya angkat bicara mengenai kondisi lengannya setelah berbulan-bulan menjadi spekulasi karena minimnya informasi.

Seperti diketahui, Marc Marquez berkutat dengan cedera patah tulang humerus setelah kecelakaan pada balapan pembuka MotoGP 2020.

Sejak insiden pada pertengahan Juli itu, pembalap berjuluk Alien harus legawa menepi dari lintasan.

Baca Juga: Tak Mau Basa-Basi dengan Adaptasi, Pol Espargaro Cuma Mau Sukses di Repsol Honda

Fraktur di tulang humerus yang tak kunjung menyatu menjadi penyebabnya.

Namun, Marquez mulai optimistis setelah operasi cangkok tulang serta terapi antibiotik yang dijalani pada akhir tahun lalu sudah menunjukkan hasil positif.

Marquez telah memulai terapi lanjutan untuk mengembalikan fungsi lengan kanannya.

Pertanyaan berikutnya kapan pemenang delapan gelar juara dunia tersebut bisa kembali menggeber motor balap Honda RC213V.

Baca Juga: Sedang Punya Mimpi Bantu Orbitkan Tim Indonesia ke MotoGP, Bos Tim Gresini Tutup Usia