Paul Munster Pastikan Turunkan Semua Pemain Bhayangkara Solo FC di Piala Menpora

By Ibnu Shiddiq NF - Jumat, 26 Februari 2021 | 19:00 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi timnya ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kondisi para pemain memang belum memungkinkan diberi latihan berat, untuk itu perlu disesuikan. Yang terpenting fisik dan mental pemain masih bagus," ujarnya.

Baca Juga: Klub Liga 1 Ini Gantikan Bhayangkara Solo FC untuk Uji Coba Lawan Timnas Indonesia

Disinggung soal komposisi skuad, Paul membenarkan akan perombakan skuad musim lalu.

Sejauh ini The Guardians sudah ditinggal empat pemainnya yakni Saddil Ramdani, Guy Herve, Lee Won-jae, dan Achmad Jufriyanto.

Terbaru, mereka berencana mendatangkan lima sampai enam pemain baru guna menggantikan kekosongan kursi usai kehilangan empat pemain penting di atas.

Paul berharap penambahan pemain dapat memperkuat kedalaman di setiap lini. 

"Secara perlahan pasti ada perubahan. Kami pastinya akan datangkan beberapa pemain baru," ucap Paul.

"Karena kebutuhan tim sangat tinggi, jadi para pemain bisa saling berkompetisi mendapatkan posisinya," pungkasnya.