Terlanjur Jatuh Cinta dengan Sriwijaya FC, Ambrizal Siap Berperan Jadi Apa Saja di Klub

By Ridwan Budiman - Sabtu, 27 Februari 2021 | 14:30 WIB
Guntur Ariyadi (Madura United) berduel dengan Ambrizal (Barito Putera). (CI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Bahkan sang kapten mengaku siap menjalani peran apa saja di klub jika memang manajemen Sriwijaya FC menginginkan hal tersebut.

"Sebenarnya tergantung manajemen, kalau manajemen percaya sama aku, ya aku akan profesional," ujar Ambrizal.

"Kalau manajemen percaya aku jadi pemain, aku akan profesional, kalau percaya mau aku jadi asisten pelatih, aku laksanakan."

Baca Juga: Ingin Jadi Pemain Klub Liga 2 Dewa United FC? Begini Bocorannya

"Ya itu aja, sekarang kan tergantung dengan manajemen," kata eks pemain Persija Jakarta itu.

Ambirzal kemudian mengutarakan niatnya yang ingin sekali membawa kembali Sriwijaya FC untuk kembali naik ke Liga 1 secepatnya.

"Target aku inginnya tidak ingin lama-lama berada di Liga 2, karena aku pernag mendapatkan juara bersama SFC, maka aku mau menaikkan lagi ke Liga 1," ujar Ambrizal.

"Sebelum Sriwijaya naik ke Liga 1, pinginlah membuat Sriwijaya naik ke Liga 1 (lagi)," kata pemain kelahiran Riau, 1981 ini.

Baca Juga: Bos Martapura FC Buka-bukaan Soal Dewa United FC, Tujuan Klub yang Melenceng Sampai Masalah Finansial

Ambrizal diketahui merupakan salah satu nama bakal calon direktur teknik bagi Sriwijaya FC jika nanti akademi klub selesai didirkan.

Nantinya, Ambrizal bakal bertugas mencari pemain-pemain berbakat di seluruh Sumatera Selatan untuk selanjutnya dibina di Akademi Sriwijaya FC.

Sriwijaya FC punya target dalam tiga atau empat tahun ke depan sudah bisa menghasilkan pemain dari akademi miliknya sendiri.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)