Kata-kata Perpisahan Hansamu Yama untuk Persebaya Surabaya

By Arif Setiawan - Rabu, 3 Maret 2021 | 16:45 WIB
Bek tengah Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata, terlihat sangat menjiwai ketika menyanyikan Song For Pride bersama Bonek di Stadion Gelora Bung Tomo. (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya resmi melepas pemain bertahannya atas nama Hansamu Yama pada hari Rabu (3/3/2021).

Kepastian ini dikabarkan langsung oleh pihak Persebaya melalui akun instagramnya.

Tak hanya Hansamu Yama rupanya di hari yang sama Persebaya juga umumkan kepergian sang striker Patrich Wanggai.

"Hansamu Yama dan Patrich Wanggai resmi tidak menjadi bagian dari tim Persebaya untuk musim 2021," tulis Persebaya, dilansir BolaSport.com dari instagram resmi klub.

"Terima kasih banyak mas Yama dan kaka Patrich atas jasa-jasanya selama ini,"

Baca Juga: 12 Pemain Pergi, Aji Santoso Bicara Nasib Persebaya di Piala Menpora

"Sukses selalu untuk karirnya, Salam satu nyali."

Sementara itu, tak berselang lama, Hansamu pun mengutarakan kata-kata perpisahanya.

Melalui sebuah postingan di akun instagram pribadinya, Hansamu mengucapkan terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan Persebaya selama ini.

Tak hanya kepada pihak Persebaya, rasa terima kasih pemain berposisi bek tersebut juga ia lontarkan untuk para Bonek dan Bonita.

Baca Juga: Sinyal Hansamu Yama Merapat ke Bhayangkara Solo FC Semakin Kuat

Sebagai catatan, dikutip dari transfermarkt Hansamu telah membela Persebaya sejak musim 2019 lalu.

Dua tahun berseragam Bajul Ijo, pemain berusia 26 tahun itu berhasil tampil di Liga 1 sebanyak 22 laga.

Dengan rincian 20 laga di Liga 1 2019 dan 2 laga di Liga 1 2020.

"Pernah berkesempatan menjadi bagian dari klub sebesar Persebaya dan bekerjasama dengan management dan rekan-rekan bermain serta ditambah mendapat dukungan bonek bonita yang selalu mesupport dengan luar biasa," tulis Hansamu.

"Akan selalu menjadi kenanganan terindah dalam perjalanan karir sepak bola dan bahkan hidup saya.

"Terima kasih semuanya, dari lubuk hati yang paling dalam saya memohon maaf jika ada salah selama ini," sambungnya.

Baca Juga: Francesco Totti-nya Persebaya Surabaya Meninggal Dunia

Tek berhenti sampai di situ, dalam tulisannya Hansamu memastikan bakal tetap mencintai dan mendukung Persebaya.

PERSEBAYA.ID
Hansamu Yama melakukan selebrasi ketiga berhasil mencetak gol untuk Persebaya di babak 16 besar Piala Indonesia 2018.

Baca Juga: Usai Kehilangan 12 Pemain, Persebaya Akhirnya Umumkan Nama yang Bertahan

Ia pun kini meminta izin untuk menjadi bonek.

"Lambang di dada jauh dari segalanya," tambah Hansamu.

"Dan mulai saat ini izinkan saya untuk kembali lagi menjadi bonek seperti yang sebelum-sebelumnya.

"Matur suwun Persebaya, matur suwun Bonek dan Bonita."

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)