Pelatih Bhayangkara Solo FC Beberkan Alasan belum Agendakan Uji Coba

By Wila Wildayanti - Rabu, 3 Maret 2021 | 19:30 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bhayangkara Solo FC, Paul Munster mengungkapkan alasan kenapa ia belum menggagendakan laga uji coba untuk para pemainnya.

Juru taktik Bhayangkara Solo FC itu menegaskan tak ingin buru-buru atau memaksa anak asuhnya untuk menjalani pertandingan.

Hal ini dilakukan sebab menurut Paul Munster, para pemain Bahayangkara Solo FC perlu mengembalikan kondisi fisik mereka.

Apalagi awal menjalani latihan ini Paul Munster memang memfokuskan untuk membenahi fisik pemain.

Baca Juga: Kata-kata Perpisahan Hansamu Yama untuk Persebaya Surabaya

Maka dari itu, ia tak ingin memaksakan Indra Kahfi dan kawan-kawan langsung bertanding.

Menurutnya, apabila para pemain langsung dipaksakan bertanding bisa mengakibatkan cedera yang serius, oleh karena itu semua perlu dilakukan secara bertahap.

"Sekarang kami akan mulai meningkatkan level dari aspek fisik dalam latihan. Harus perlahan-lahan dan berhati-hati," ujar Paul Munster sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman Bhayangkara FC.

"Pemain tidak boleh langsung latihan yang terlalu berat karena memang otot pemain sudah cukup lama tidak berlatih keras," katanya.

Bagi Paul Munster, para pemainnya masih memiliki persiapan yang cukup untuk menghadapi gelaran Piala Menpora 2021.