Swiss Open 2021 - Menang pada Hari Ulang Tahun, Shesar Belum Puas

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 4 Maret 2021 | 11:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, menjadi unggulan ketujuh pada turnamen Swiss Open 2021 di St-Jakobshelle, Basel, Swiss, 2-7 Maret 2021. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, mengharapkan hal lebih dari keikutsertaannya di Swiss Open 2021.

Shesar Hiren Rhustavito sukses melewati tantangan pertama pada Swiss Open 2021.

Shesar Hiren Rhustavito mengalahkan Soong Joo Ven (Malaysia) pada babak pertama Swiss Open 2021 di St-Jakobshelle, Basel, Swiss, Rabu (3/3/2021).

Pemain yang akrab disapa Vito tersebut memetik kemenangan melalui straight game dengan skor cukup meyakinkan 21-15, 21-10.

Baca Juga: Swiss Open 2021 - Leo/Daniel Siapkan Mental Hadapi Adu Tengil dengan Pasangan Eropa

Kemenangan tersebut tidak terlepas dari kesiapan Shesar dalam menyongsong pertandingan.

Sudah mengantongi strategi sejak gim pertama, pemain jebolan PB Djarum tersebut dengan leluasa mengungguli perolehan poin sang lawan.

"Alhamdulillah bersyukur hari ini bisa menang," kata Shesar, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.

"Kalau dari saya tadi lebih bersiap di lapangan. Dari gim pertama mulai sudah siap untuk pakai strategi apa," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Jadwal Swiss Open 2021 - Mulai Sore Ini, Perjuangan 4 Wakil Indonesia Rebut Tiket Perempat Final