PSG Vs Barcelona - Presiden Baru El Barca Langsung Mau Ikut Campur

By Sri Mulyati - Rabu, 10 Maret 2021 | 23:20 WIB
Joan Laporta merayakan kemenangannya di pemilihan presiden ke-14 Barcelona di Stadion Camp Nou pada Minggu (7/3/2021). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Presiden baru Barcelona, Joan Laporta, langsung menunjukkan perannya jelang laga melawan Paris Saint-Germain di Liga Champions.

Barcelona dijadwalkan melawan Paris Saint-Germain pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Rabu (10/3/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Minggu ini, Barcelona mengalami perubahan besar dalam jajaran petinggi klub.

Pemilihan umum di Barcelona resmi menunjuk Joan Laporta sebagai presiden baru.

Laporta akan dibantu oleh Rafa Yuste sebagai wakil presiden.

Baca Juga: Man United Vs AC Milan - Derbi Penalti, Siapa yang Bakal Dapat Duluan?

Usai terpilih, Laporta langsung dihadapkan dengan laga akbar Barcelona.

Pertandingan melawan Paris Saint-Germain menjadi laga hidup-mati bagi Barcelona.

Pasukan Ronald Koeman sudah tertinggal agregat 1-4 akibat kekalahan pada pertemuan pertama di Stadion Camp Nou.

Untuk bisa lolos, Barcelona butuh menang dengan selisih lebih dari empat gol.